Tips dasar untuk mempercantik rangka jenis kursi ukiran (Plitur / Pernis)
- Untuk proses pemolesan pada rangka kursi jenis ukiran,kursi romawi ataupun juga kursi antik,anda bisa siapkan koas,kain tipis,beserta karet gelang/tali
- Chemical atau lebih umum kita ketahui yakni cairan khusus untuk kayu yang dijadikan sebagai bahan dasar pengkilapan pada rangka (natural)
- Amplas untuk proses penghalusan permukaan rangka kursi (ukuran 240 & 400)
Setelah selesai mempersiapkan bahan baku yang dibutuhkan tadi sudah lengkap,selanjutnya mulai mempraktekannya
Untuk proses pengerjaan awal
- Celupkan koas kecairan/chemical yang sudah kita campur tadi kemudian perlahan oleskan kepermukaan kayu, (ulangi proses ini cukup 2-3 kali saja.usahakan jika ada cairan plitur yang meler / tumpah agar cepat dilap nanti bisa mengendap
- Ambil amplas ukuran 240 kemudian gosok perlahan pada rangka yang sudah kita dasari dengan cairan tersebut dan diamkan sebentar ,kemudian ulangi kembali sampai merata namun agak sedikit menekan (lakukan cukup 1 kali pengulangan saja)
- selanjutnya kita ambil Amplas ukuran yang ke-2 tadi (400) gosok secara perlahan hal ini untuk memastikan jika permukaan rangka tersebut benar-benar halus atau tidak kasar
Proses terakhir yakni
- kita ambil koas dan kain yang sudah kita persiapkan tadi kemudian gulung dengan rapi dan ikat ! atau bisa juga dengan langsung dipaku agar tidak berubah .
- Untuk mempertahankan warna dan kesan yang mewah glossy (mengkilap),anda bisa menambahkan cat pernis melamine merk/jenis impra
- Terakhir tinggal dilakukan penjemuran agar hasil yang didapat lebih sempurna
Selesai
Untuk lebih jelasnya anda bisa simak Vidionya secara langsung ..